PILKADA BONE 2024

Andi Akmal: Beramal Dukung Pelestarian Budaya dan Olahraga Tradisional

282
×

Andi Akmal: Beramal Dukung Pelestarian Budaya dan Olahraga Tradisional

Sebarkan artikel ini

KABARBONE.COM, BONE – Calon Wakil Bupati Bone Andi Akmal Pasluddin membuka kegiatan Pesta Rakyat Turnamen Layang-Layang Lingkungan Dare Ape’e, Kelurahan Walanae, Kecamatan Tanete Riattang, Bone, Sabtu (5/10/2024) siang.

Andi Akmal didampingi Ketua Tim AAP Andi Heril Adfa disambut para panitia dan masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, pasangan calon Bupati Bone Nomor Urut 3 Andi Asman Sulaiman ini mengatakan bahwa, Pasangan Beramal komitmen untuk melestarikan budaya dan olahraga tradisional yang masih digemari oleh masyarakat Bone.

Bahkan kata dia, ia dengan Andi Asman rutin menghadiri undangan pesta rakyat yang digelar di sejumlah desa dan kelurahan di Bone.

“Kami mendukung setiap kegiatan budaya dan olahraga tradisional termasuk kegiatan layang-layang ini. Ini salah satu budaya yang mesti kita jaga kelestariannya dan Insya Allah kami berdua jika diberikan kepercayaan oleh rakyat untuk memimpin Bone, pemerintah daerah siap mensupport kegiatan budaya seperti ini,” ungkap Politisi PKS ini.

Tak lupa ia menyampaikan bahwa Pasangan Beramal dan Andalan Hati siap membawa Bone ke arah yang lebih baik dan Sulsel Maju.

“Ingat’ki 27 November nanti pilih Beramal Nomor 3 Pilkada Bone dan Andalan Hati Nomor Urut 2 Pilkada Sulsel. Siap menangkan ? Tanya Andi Akmal dijawab siap oleh masyarakat.

Sedangkan salah satu tokoh masyarakat Muhammad Amir menyatakan kesiapannya mendukung Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bone Beramal dan Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Andalan Hati di Pilkada Sulsel.

“Insya Allah kami siap mendukung dan memenangkan Beramal dan Andalan Hati di Pilkada ke depan. Ini tak lain pasangan Beramal ini terbukti menssuport kegiatan budaya dan adat masyarakat,” ungkapnya. (ded/*).

Baca Juga  AHY Berikan Restu Pasangan Andi Sudirman-Fatmawati Diusung Partai Demokrat di Pilkada Sulsel