PILKADA BONE 2024

Sederet Nama Anggota DPR RI Masuk Tim Pemenangan Beramal

779
×

Sederet Nama Anggota DPR RI Masuk Tim Pemenangan Beramal

Sebarkan artikel ini

KABARBONE.COM, BONE – Ketua Tim Pemenangan Andi Asman Sulaiman-Andi Akmal Pasluddin (Beramal) Yasir Mahmud didampingi Sekretaris Pemenangan Beramal Andi Wahyudi Taqwa membeberkan Struktur Tim Pemenangan BerAmal di Pilkada Bone 2024 di hadapan awak media di salah satu cafe di Bone, Jumat (27/9/2024).

Deretan Anggota DPR RI dari partai pengusung beramal masuk dalam struktur Tim Pemenangan Paslon Nomor urut 3 itu.

Yasir menyebut mulai dari Andi Iwan Darmawan Aras (AIA) yang juga Ketua DPD Gerindra Sulsel, Anggota DPR RI terpilih Andi Amar Ma’ruf Sulaiman (AMS), Andi Yuliani Paris (AYP) Fraksi PAN, hingga Anggota DPR RI terpilih Fraksi PKS Ismail Bachtiar masuk struktur Pemenangan Beramal.

“AIA dan AMS akan menempati posisi Dewan Penasehat Tim Pemenangan,” ungkap Yasir

Ia melanjutkan nama lainnya yakni mantan Wakil Bupati Bone dua periode Ambo Dalle, adik Mentan RI Andi Rosmiati, mantan anggota DPRD Bone tiga periode Saipullah Latief, mantan Kepala BNNK Bone Muharram Sahude rekomendasi PKS.

Ada juga Anggota DPRD Sulsel, H Syahrir, H. Muhammad, H. Irwan Wirasasti, mantan anggota DPRD Bone Marliati.

Kemudian, anggota DPRD Bone yang tergabung parpol pengusung, Andi Tenri Walinonong, Andi Nurjaya, Indra Jaya, Andi Purnama Sari, Andi Unru, H Muslimin, Sulfiana, A Muh Salam, Abul Khaeri, Seheruddin, A Muh Fadhel.

Juga A Hrtyanto Bausad, Bustanil Arifin, Herman, Mulham Natsir, A Muhammad Yusuf, H Andi Suedi, dan lainnya.

Selain itu, sejumlah anggota fraksi Gerindra DPRD Sulsel juga masuk, termasuk Andi Tenri Abeng masuk jurkam Beramal.

Yasir Mahmud menyebutkan bergabungnya banyak tokoh di Kabupaten Bone semakin optimis dapat memenangkan BerAmal di pesta demokrasi 27 November mendatang.

Yasir Mahcmud menambahkan dengan totalitas seluruh kader partai pengusung dan pendukung, Paslon Beramal bisa mencapai kemenangan sesuai target.

Baca Juga  Sah Didukung Partai Prabowo Subianto dan Zulkifi Hasan di Pilkada Bone, Andi Asman-Andi Akmal Punya Modal 23 Kursi Daftar di KPU Bone

“Tentu kita terus optimis, meraih kemenangan besar untuk paslon Beramal dengan target 65 persen suara dari jumlah pemilih di Bone di hari H mendatang, Insya Allah,” kunci Anggota DPRD Sulsel Fraksi Gerindra ini. (ded/*)