KABARBONE.COM, BONE – Warga BTN Bone Wood Gardenia (BTN Seribu) Kelurahan Bulu Tempe, Kecamatan Tanete Riattang Barat Kabupaten Bone, menggelar sejumlah kegiatan menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke -78 dengan berbagai kegiatan.
Kegiatan ini digagas oleh anak muda milenial BTN Bone Wood yang tergabung dalam komunitas Bone Bercakap.
Kegiatan ini berlangsung mulai 15 Agustus sampai dengan 17 Agustus 2023 dengan diisi sejumlah kegiatan, mulai dari nonton bareng film perjuangan, lomba domino, kuliner dan lomba lainnya.
Pembukaan kegiatan berlangsung Selasa malam, (15/8/2023) yang dihadiri pemerintah setempat, kepala RT dan warga setempat.
Hadir juga Owner Chill Cafe, Andi Yusuf Nuryawan (AYN) yang juga politisi muda Partai Gerindra yang juga Bacaleg Dapil 1 Bone sebagai salah satu sponsor kegiatan.
Dalam kesempatan itu AYN berbaur dengan warga kompleks sekaligus mengikuti nonton bareng dengan warga.
“Tentu setiap kegiatan yang positif yang digagas oleh anak milenial kita support. Hal ini sebagai bentuk partisipasi untuk menumbuhkan kreatifitas mereka agar senantiasa berkarya untuk kebaikan daerah bangsa dan negara,” ungkap AYN.
Sedangkan Ketua Panitia Raihan mengatakan bahwa kegiatan digagas untuk menyemarakkan peringatan HUT RI Ke-78, agar dapat mempererat sinergitas dan silaturahim sesama warga BTN Bone Wood.
“Pembukaan kegiatan ada nobar film perjuangan, dan lomba domino dan kuliner yang melibatkan warga kompleks. Harapannya agar kita dapat memaknai perjuangan para pahlawan kita dan mengeratkan silaturahim sesama warga.
Kata ia, kegiatan ini dibiayai oleh swadaya masyarakat dan sejumlah bantuan sponsor dari sejumlah pihak.
“Alhamdulillah, banyak respon dari semua pihak. Semoga kegiatan ini dapat kita lanjutkan ke depan,” harapnya.
Dalam kegiatan ini, kabarbone.com juga menjadi salah satu media partner kegiatan. (*)