POLITIK

Buka Bimtek Peningkatan Kapasitas Petani dan Penyuluh , Ini Pesan Andi Akmal Pasluddin

438
×

Buka Bimtek Peningkatan Kapasitas Petani dan Penyuluh , Ini Pesan Andi Akmal Pasluddin

Sebarkan artikel ini
Foto bersama Anggota Komisi IV DPR RI Andi Akmal Pasluddin (tengah) bersama pemateri dan peserta Bimtek Peningkatan Kapaskitas Petani dan Penyuluh di salah satu hotel di Kota Watampone, Sulawesi Selatan, Senin (18/7/2022)

KABARBONE.COM, WATAMPONE – Dr. H. Andi Akmal Pasluddin, SP, MM (APP) bersama Polteknik Pembangunan Pertanian Gowa (Polbantang Gowa) mengelar kegiatan Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Petani dan Penyuluh dikabupaten Bone Sulawesi Selatan.

Anggota Komisi IV DPR RI ini terus berupaya meningkatkan produktivitas sektor pertanian. Salah satu upayanya dengan meningkatkan kapasitas dan kompetensi penyuluh pertanian di berbagai daerah, termasuk di Kabupaten Bone Sulawesi Selatan.

Sejumlah petani dan penyuluh di Kabupaten Bone hadir dalam kegiatan Bimtek Peningkatan Kapasitas Petani dan Penyuluh yang digelar di Hotel Helios, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Senin (18/7/2022)

Agenda bimtek dibuka oleh anggota Komisi IV DPR RI Dr. H. Andi Akmal Pasluddin didampngi oleh Buhaerah S. ST.,MP mewakili Direktur Polteknik Pembangunan Pertanian Gowa (Polbantang Gowa)

Andi Akmal menyampaikan bahwa masalah pangang itu sangat penting karena menyangkut kebutuhan perut kita, karena menurut Legislator PKS ini walaupun kita banyak uang, banyak emas tapi tidak ada makanan tentu tidak bisa juga dimakan itu uang sama emas.

“Saya sebagai wakil dari bapak dan ibu sekalian dijakarta tentunya berusaha agar program program pembangunan terutama disektor pertanian, perikanan dan lingkungan hidup ini bisa dirasakan oleh masyarakat kita,” ungkapnya saat membuka Bimtek.

AAP juga mengatakan, jangan cuman pintar berbicara di Jakarta tapi tidak ada yang dirasakan masyarakat tidak bagus juga, yang bagus itu bisa bersuara di Jakarta sebagai pungsi pengawasan di DPR, didaerah pemilihan, dan didapil juga ada yang bisa di rasakan oleh masyarakat kita.

Lebih lanjut Andi Akmal, menjelaskan dalam dua tahun ini kita memang sedang memperbanyak kegiatan Bimtek, bukan cuman bantuan alat pertanian atau bantuan sumber sumber air maupun bantuan yang lainya, tapi kita juga ingin bagaimana peningkatan kapasitas dan sumber daya manusia (SDM) daripada pertanian secara umum.

Baca Juga  Masyarakat Mico Siap Dukung dan Menangkan BerAmal di Pilkada Bone

“Karena dunia ini tidak akan bertambah luasnya, lahan kita itu tidak akan bertambah malahan akan semakin berkurang terutama lahan pertanian kita, seperti sawah, ladang dan hutang kita itu semakin lama semakin menyusup,” tutur AAP yang juga digadang-gadang sebagai bakal Calon Bupati Bone 2024-2029 in.

“Agar produksi kita tetap tinggi dan berkualitas bagaimana ilmu pengetahuan dan teknologi ini yang terus diperbarui.” Pungkas Andi Akmal

Andi Akmal juga berpesan kepada penyuluh agar terus meningkatkan kompetensi  untuk  mendapingi para petani.

“Jangan sampai kita kalah pintar dari petani kita maka dari itu kita harus lebih update harus lebih banyak membaca Sehingga teknologi dan perkembangan perkembangan pertanian bisa kita kembangkan,” ungkapnya.

“Jadi ketika lahannya sangat terbatas maka kita harus naikkan produktivitasnya, kita harus naikkan efektivitasnya dan efesiensinya Karena kalau tidak efesien kemudian lahan kita hanya tiga ton per hektarnya seperti padi misalnya itu tidak menutupi biaya operasionalnya.” Jelasnya

Ia juga berharap kedepannya bagaimana  para petani bisa berfikir untuk bisnis di pertanian, tidak hanya berfikir dihulunya produksi tapi tapi juga bisa berfikir bagaimana kita bisa mengemas bisnis bisnis dihilir pertanian ini dan ini jadi tantangan kita

“Adanya bimtek yang kita adakan ini bagaimana kita merubah mindset cara berfikir kita, jangan melihat kekurangan yang ada pada diri kita tapi bagaimana melihat potensi kita dan maksimalkan agar kita bisa berkembang, jangan selalu berfikir negatif thinking, tapi selalu berfikir positif thinking”. Harap Andi Akmal

Melalui bimtek tersebut Andi Akmal Pasluddin juga berharap bisa memperkuat semangat dan optimisme peserta bimtek untuk menghadapi kehidupan karena menurut beliau ini hal yang tidak mudah.

Baca Juga  PCNU Bone Siap Dukung Pemerintahan BerAmal

Kedatangan Anggota DPR RI dari fraksi PKS Andi Akmal Pasluddin beserta team selain untuk mengelar kegiatan bimtek juga memberikan bantuan Aspirasi berupah dua Chest freezer melalui Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bone Ir. H. Baharuddin. (*)

Tinggalkan Balasan