KABARBONE.COM, BONE – Penerangan Jalan Umum (PJU) di sejumlah titik di kawasan Pelabuhan Penyeberangan Bajoe, Kelurahan Bajoe, Kecamatan Tanete Riattang Timur, Kabupaten Bone Sulsel tak lagi berfungsi.
Dari pantauan kabarbone.com, Minggu (19/9/2021) kurang lebih puluhan PJU mati sekitar kawasan Pelabuhan yang menghubungkan Kolaka Sulawesi Tenggara itu.
Tampak Neon Box yang bertuliskan “Pelabuhan Penyeberangan Bajoe” yang menjadi icon pelabuhan juga mati.
Akibat penerangan jalan yang kurang maksimal, kondisi pelabuhan terlihat gelap dan terkesan angker.
Kondisi tersebut sudah berlangsung lama namun belum dilakukan perbaikan oleh pihak otoritas Pelabuhan Penyeberangan Bajoe.
Sejumlah pengunjung yang berkunjung di sekitar tanggul pelabuhan Bajoe terpaksa menggunakan senter HP mereka untuk membuat penerangan, akibat tidak maksimalnya penerangan di kawasan pelabuhan tersebut. (dy)