KABARBONE.COM – Sholat subuh memang biasanya menjadi hal yang begitu berat dilakukan bagi sebagian kaum Muslim, baik kaum perempuan atau laki-laki.
Padahal, keutamaan sholat subuh apalagi dilakukan secara berjemaah mempunyai banyak keutamaan yang luar biasa bagi ibadah kita.
Sholat subuh kadang terabaikan karena beberapa orang tidak disiplin untuk bangun pagi dan melakukannya.
Padahal, sholat subuh telah menjadi kewajiban bagi setiap umat Muslim untuk melaksanakannya. Apalagi setelah sholat Subuh juga melakukan amalan lain seperti membaca Alquran.
Allah SWT telah mewajibkan semua umatnya untuk melaksanakan sholat 5 waktu. Maka dari itu, mulai dari sekarang, bagi kita umat muslim harus menjalankan dan mengetahui sebenarnya apa saja keutamaan dan manfaat dari kita melakukan sholat subuh.
Untuk mengetahui secara rinci, berikut 5 manfaat sholat subuh bagi umat Muslim yang dilansir dari kitchenuhmaykoosib.com:
1. Manfaat Sholat Subuh untuk Mendapatkan Berkah dari Allah SWT
Manfaat sholat subuh terutama apabila dilakukan secara berjamaah akan mendapatkan berkah dari Allah SWT. Dikarenakan, dengan melaksanakan sholat subuh maka semua kegiatan manusia akan dilaksanakan pada waktu pagi hari, terlebih untuk aktivitas wajib dan juga dilaksanakan secara berjamaah seperti sholat subuh.
2. Manfaat Sholat Subuh untuk Mendapatkan Cahaya Sempurna pada Hari Kiamat
Manfaat sholat subuh yang berikutnya untuk mendapatkan cahaya sempurna pada hari kiamat kelak akan benar-benar tiba. Kondisi waktu subuh pada umumnya masih gelap, walau dengan penerangan yang terkadang juga sangat minim.
Namun, dengan kondisi itulah justru terdapat ganjaran bagi umatnya yang begitu besar dan luar biasa dari Allah Ta’ala bagi manusia-manusia yang menuju masjid buat melaksanakan shalat dengan cahaya yang sempurna di hari kiamat kelak.
3. Manfaat Sholat Subuh untuk Mendapatkan Ganjaran Sholat Malam Sepenuh Waktu
Biasanya, seseorang akan kesulitan untuk melakukan sholat malam atau tahajud sepenuh malam. Biasanya, hal ini dipengaruhi oleh beragam aktivitas siang hari yang juga harus kita kerjakan. Namun dengan demikian, pahala untuk melaksanakan shalat malam sepenuh waktu malam ternyata bisa kita dapatkan dengan melakukan sholat subuh secara berjemaah, dalam hadits Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam dijelaskan:
“Barang siapa yang melakukan shalat isya berjamaah, maka dia sama seperti manusia yang telah melakukan shalat setengah malam. Barang siapa yang melaksanakan shalat Subuh secara berjamaah, maka dia sama seperti manusia yang melaksanakan shalat malam sepanjang waktu malam itu.”(HR. Muslim, dari Utsman bin Affan Radhiallahu ‘anhu)
4. Manfaat Sholat Subuh Menjadi Jaminan Allah SWT
Maksudnya adalah orang yang melaksanakan sholat subuh dengan sempurna seperti melaksanakan dengan berjemaah, maka dia akan berada dalam jaminan dan perlindungan Allah SWT.
Dengan begitu, siapa saja yang berada dalam perlindungan Allah SWT, orang itu tidak boleh disakiti. Orang yang berani mencelakakannya terancam dengan azab yang pedih, sebab dia telah melanggar perlindungan yang Allah berikan kepada orang tadi, dalam haditsnya, Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda:
“Barang siapa yang melaksanakan shalat Subuh maka dia berada dalam jaminan Allah. Maka jangan sampai Allah menuntut kalian sesuatu apa pun pada jaminan-Nya. Karena barangsiapa yang Dia tuntut pada jaminan-Nya, pasti Dia akan mendapatkannya. Kemudian mereka akan ditelungkupkan pada wajahnya di dalam Neraka.” (HR. Muslim, dari Jundubibn Abdillah al-Bajali Radhiallahu ‘anhu)
5. Manfaat Sholat Subuh: Dibebaskan dari Orang Munafik
Manfaat sholat subuh bagi umatnya dapat menjadikan umatnya terhindar dari sifat-sifat munafik seseorang. Sholat subuh akan dapat menghindarkan kita dari penyakit kemunafikan tersebut, seperti yang telah dijelaskan dalam hadits sebagai berikut:
“Tidak ada Shalat yang lebih berat (dilakukan) bagi orang munafik daripada sholat Subuh dan juga sholat Isya. Seandainya mereka mengetahui (keutamaan) yang terdapat di dalamnya, niscaya mereka akan melakukannya kendati dengan merangkak. Sungguh aku telah hendak memerintahkan kepada petugas azan untuk iqamat (Shalat) kemudian aku mengambil bara api dan kemudian membakar (rumah) orang yang belum tidak keluar melaksanakan Shalat (di masjid).” (HR. Bukhari-Muslim, dari Abu Hurairah). (Dy)