KABARBONE.COM, WATAMPONE – Telah terjadi kasus penganiayaan yang menyebabkan korban meninggal dunia di Lingkungan Tippulue, Kelurahan Bajoe, Kecamatan Tanete Riattang Timur, Kabupaten Bone Sulawesi Selatan, Kamis 3 Desember 2020, sekitar pukul 19.40 Wita.
Korban yang meninggal diketahui bernama Balanda (40 tahun) wiraswasa beralamat lingkungan Tippulue Kelurahan Bajoe, Kecamatan Tanate Riattang Timur.
Korban dianiaya oleh pelaku Habibi (29 tahun) alamat Lingkungan Tippulue Kelurahan Bajoe karena tidak menerima perlakuan korban yang memasuki kamar isteri pelaku dalam kondisi mabuk dan hendak melakukan tindakan asusila terhadap isteri pelaku.
Kasat Reskrim Polres Bone, AKP Ardy Yusuf yang dikonfirmasi kabarbone.com membenarkan kejadian tersebut.
“Kronologi kejadiannya berawal ketika korban yang sedang mabuk berat, habis mengkosumsi miras, lalu korban masuk kedalam kamar istri pelaku untuk memperlihatkan alat vitalnya yang sedang hidup sambil menggocoknya,”Ungkap Ardy Yusuf melalui pesan WhatsApp, Jumat dini hari, 4 Desember 2020.
Ardy Yusuf kembali mengungkapkan, melihat korban memasuki kamarnya, istri pelaku panik dan berlari keluar lewat pintu belakang rumah untuk menyampaikan kejadian ini terhadap kakak korban.
Lalu, istri pelaku kembali ke rumah dan masuk ke kamarnya, tiba-tiba korban masih ada berdiri di samping kamar istri pelaku.
“Isteri pelaku kemudian menyampaikan kejadian itu kepada suaminya. Saat itulah kemudian pelaku mendatangi korban dan langsung memukul korban pada bagian kepala menggunakan balok hingga menyebabkan korban meninggal dunia,” jelasnya
Mantan Kasat Reskrim Kota Palopo ini, kembali mengatakan jika pelaku sudah diamankan.
“Tersangka saat ini sudah diamankan di Mapolres Bone,” pungkasnya