HEADLINE

Update Kasus Covid-19, Hari Ini 3 Pasien di Bone Dinyatakan Sembuh

726
×

Update Kasus Covid-19, Hari Ini 3 Pasien di Bone Dinyatakan Sembuh

Sebarkan artikel ini
ilustrasi virus corona
Sembuh dari virus Corona. (Ilustrasi)

KABARBONE.COM, WATAMPONE – Hari ini, Kamis 6 Agustus 2020Pukul 21.00 Wita, Tim Percepatan Penanggulangan dan Penanganan Covid-19 (Gustu PPC-19 ) Kabupaten Bone kembali mengupde kasus penanganan virus Corona di Kabupaten Bone Sulawesi Selatan.

Sebanyak 3 pasien hari ini dinyatakan sembuh hari ini. Ketiga pasien tersebut yakni,  kasus nomor  37 inisial R (29 thn) dari desa Pasaka Kecamatan Kahu, kus nomor 41 inisial H dari Desa Poleonro Kecamatan Libureng, dan  kasus nomor 44  inisial A (46 thn) dari desa Poleonro Kecamatan Libureng.

“Hari ini, 3 pasien dinyatakan sembuh. Dengan  rincian 45 sudah Sembuh, dan 4 kasus masih menjalani perawatan,”kata Jubir Gustu PPC-19 Kabupaten Bone, drg. Yusuf Talo dikases dari laman resmi Pemkab Bone,bone.go.id

Dari keterangan ini menunjukkan sampai Kamis 6 Agustus 2020 pukul 21.00 Wita, rekap data Konfirmasi Covid-19 di Kabupaten Bone sebanyak 49 kasus dengan rincian :

1.Diperiksa : 1932 orang.

2. Pelaku Perjalanan : 1577 orang

3. Suspek : 1 orang

4. Probabel : 0 orang

5. Konfirmasi : 49 orang

6. Sembuh : 45 orang

7. Dirawat : 4 orang

8. Kontak erat : 0 orang

9. Discarded : 2 orang

(Source : bone.go.id)

Baca Juga  Tekan Kematian Corona yang Tinggi, Ini 4 Arahan Terbaru Presiden Jokowi

Tinggalkan Balasan